Sunday, September 19, 2021

Cara Tes Dan Cleaning Printer Epson Tanpa Komputer



Cara Tes Dan Cleaning Printer Epson Tanpa Komputer - Sebelum saya menjelaskan  Cara Tes Dan Cleaning Printer Epson Tanpa Komputer disini saya akan menjelaskan terlebih dahulu apa itu cleaning pada printer?,mengapa kita perlu melakukan cleaning pada printer? dan apakah cleaning printer bisa dilakukan tanpa menggunakan sebuah komputer atau laptop?nah tidak akan lama-lama saya akan menjelaskanya satu per satu.

pertanyaan yang pertama,apa itu cleaning pada printer ? sesuai dengan namanya Cleaning merupakan proses pembersihan yang dilakukan khusus untuk head dari tinta yang terdapat pada jarum head printer.

pertanyaan yang kedua,mengapa kita perlu melakukan cleaning pada printer?printer perlu dicleaning untuk Membuang dan membersihkan tinta yang mengendap dan menggumpal di bagian bawah catridge sehingga proses berjalanya cetak melalui catridge lancar dan tinta dapat keluar secara maksimal biasanya ditandai dengan hasil cetakan printer yang putus-putus.

selanjutnya pertanyaan ketiga apakah cleaning printer bisa dilakukan tanpa menggunakan sebuah komputer atau laptop?tentu saja bisa,disini saya akan menjelaskan cara untuk cleaning printer tanpa mengunakan komputer atau laptop yang pertama disini saya akan menjelaskan cara untuk tes printer baru kemudian dicleaning ;

Cara untuk tes printer untuk Type C series & R series :

  1. Pastikan printer dalam keadaan mati
  2. letakkan kertas pada printer epson anda.
  3. Tekan dan tahan tombol paper/resume dan kemudian tekan tombol power
  4. jika berhasil proses print test berjalan
Setelah dites baru printer dicleaning dengan cara tekan tombol printer paper/resume sampai printer bergera kurang lebih 10 detik dan komputer sudah dicleaning.

Cara untuk tes printer untuk Type Epson CX series :
  1. letakkan kertas pada printer epson anda.
  2. Tekan dan tahan tombol power kemudian tekan tombol ink / tinta hingga lampu indikator berkedip 1 kali kemudian lepaskan kedua tombol tersebut.
  3. jika berhasil proses print test berjalan
setelah dilakukan tes baru printer dicleaning dengan cara tekan tombol printer ink/tinta sampai printer bergera kurang lebih 10 detik.

nah mungkin cukup itu saja yang bisa saya jelaskan bila ada yang salah bisa dikoreksi lewat kolom komentar sekian dan terimakasih.

Silahkan tinggalkan pesan jika Anda punya saran, kritik, atau pertanyaan seputar topik pembahasan.
Catatan :
Komentar ini menggunakan moderasi, setiap komentar yang masuk akan diperiksa terlebih dahulu sebelum ditampilkan. Hanya komentar yang berkualitas dan relevan dengan topik di atas yang akan ditampilkan. Harap gunakan sebaik-baiknya dan sebijak mungkin form ini. Terima kasih untuk kerja samanya. (By Author)
EmoticonEmoticon