Friday, April 28, 2017

Software Yang Wajib Dimiliki Oleh Teknisi Profesional



Software Yang Wajib Dimiliki Oleh Teknisi Profesional


Hasil gambar untuk software



1. Sistem Operasi

menginstal instal ulang wndows merupakan kegiatan yang tidak asing bagi para teknisi selain maintenance PC itu sendiri, OS yang harus kita punya pun beragam dari mulai windows 7, XP, Linux dan windows server
Tidak ada sistem operasi berarti komputer tidak bisa digunakan, karena itu persiapkan software yang satu ini dan juga pelajari cara dan konsep instalasinya, diusahakan software Sistem Operasi sudah berupa CD installer.


2. Anti virus
Kenapa antivirus masuk di urutan nomer 2? Memang setelah PC selesai di Instal ulang langkah selanjutnya untuk melindungi PC Aman dari virus adalah antivirus

3. Driver
Kenapa harus Driver karena driver adalah komponen yang sangat penting setela komputer selesai di instaal ulang tampa driver komputer tidak dapat bekerrja dengan sempurna.

4. Microsoft Office
Aplikasi office adalah program yang biasa digunakan untuk pengolahan data baik kata maupun angka. microsoft office yang sering digunakan yaitu microsoft word, microsoft excel, microsoft power point, dan visio baik yg versi 2007 maupun yang versi 2013.

5. Internet Browser

Browser adala aplikasi yang sangat penting dikarenakan browser adalah alat untuk menjelajahi atau membuka konten-konten yang bertebaran di dunia maya.

7. Advanced IP Scanner
hampir disetiap pekerjaan yang saya lakukan selalu melibatkan software yang satu ini, konsep dari IP Scanner adalah dia akan mencari IP Address mana saja yang sedang terhubung dengan jaringan, dengan IP Scanner kita bisa mengetahui IP Router, Scanner, PC Client sampai Server dan Kamera CCTV

9. Winbox
Winbox adalah sebuah utility yang dapat digunakan untuk melakukan remote ke server mikrotik dalam mode GUI (Graphical User Interface). Mengkonfigurasi mikrotik melaui winbox lebih banyak digunakan karena penggunaannya mudah.

10. Putty
Putty adalah Software SSH Clien gratis untuk Windows
Dan Protokol SSH adalah cara aman untuk membuat sambungan ke sistem remote, kita bisa meremote server yang menggunkan sistem operasi linux, jadi selain bisa mengakses server via webmin port 10000 (web browser) bisa juga menggunakan software SSH port 22
Dengan menggunakan putty dengan kata lain anda melalukan komunikasi antara dua sistem (komputer dan remote server vps)

11. WinRar
WinRAR adalah aplikasi yang berguna untuk mengkompresi (memperkecil ukuran file) dan mengekstrak file (mengurai file yang telah dikompresi) .rar .zip adalah type file dari program winrar, banyak program / data yang dikompres menggunakan winrar selain agar kapasitas file tersebut menjadi lebih kecil file yang sudah di kompres akan terhindar dari virus

12. Internet Download Manager
Internet Download Manager atau IDM adalah software yang mampu mendownload / mengunduh data yang ada di internet, dengan IDM proses download akan lebih cepat

13. Adobe Reader
Karena kebanyakan type File Manual Book adalah .Pdf maka pastikan anda mempunya software Adobe Reader, saya sarankan menggunakan adobe reader X agar lebih ringan pada saat menggunakannya

14. java
Instal Java di windows untuk memudahkan akses perangkat yang membutuhkan java seperti DVR, check di control Panel apakah sudah terinstal java atau belum

15. Pemutar Video
selain untuk hiburan tentunya software seperti windows media classic, GOM player akan membantu anda pada saat mengikuti manual konfigurasi suatu alat karena beberapa tutorial memang dibuat dalam bentuk video

16. Packet Tracer
Packet Tracer adalah simulator alat-alat jaringan Cisco yang sering digunakan sebagai media pembelajaran dan pelatihan, dan juga dalam bidang penelitian simulasi jaringan komputer

17. Remove WAT
Remove wat adalah sebuah software yang berguna untuk menghilangkan pesan guniune pada windows bajakan. dengan sistem wat ini windows bajakan dari kondisi layar hitam dan Muncul Tulisan “Windows7 Build 7600 This copy of Windows is not genuine“. akan kembali normal, seperti proses patching
18. Hirens boot CD
HBCD merupakan program all in one yang berisi tentang software-software yang berguna baik untuk men-cloning dan menyelamatkan data.
contoh: laptop nge-blank tidak bisa menyala karena Operating Systemn corrupt, sedangkan di dalam hardisk terdapat data dan file penting. Untuk menyelamatkan file tersebut, tentunya kita harus masuk ke dalam hardisk tersebut dengan menggunakan operating system (baik windows ataupun linux) Dengan menggunakan HBCD ini, kita bisa masuk ke dalam hardisk tersebut dengan menggunakan Windows Mini Portable Edition dan mengambil data-data apa aja yang harus kita selamatkan

19. Software Optimalisasi Windows / Software Utility
Software Utility merupakan software khusus yang dirancang untuk membantu anda guna menganalisa, mengkonfigurasi, mengoptimalkan, memelihara dan menjaga kesehatan Laptop atau PC anda.


20.dan software lain yg kira-kira penting menurut kalian.

Software seperti Translate Bahasa, Aim Player, Software Converter dan Farm frenzie PES, Plants vs zombie, angry bird dan teman temannya boleh dimasukan di kategori ini
fokuslah dengan pekerjaanmu, belajarlah untuk menyukainya maka tidak akan ada tekanan

Demikian postingan beberapa Software yang harus dimiliki Teknisi Komputer, jika anda mempunyai software lain belum saya bahas ataupun ada masukan lainnya silahkan berdiskusi dikolom komentar terima kasih.....




Silahkan tinggalkan pesan jika Anda punya saran, kritik, atau pertanyaan seputar topik pembahasan.
Catatan :
Komentar ini menggunakan moderasi, setiap komentar yang masuk akan diperiksa terlebih dahulu sebelum ditampilkan. Hanya komentar yang berkualitas dan relevan dengan topik di atas yang akan ditampilkan. Harap gunakan sebaik-baiknya dan sebijak mungkin form ini. Terima kasih untuk kerja samanya. (By Author)
EmoticonEmoticon